7Menit.com | Gowa–Kasat Samapta Polres Gowa AKP Syahrul, S.H, memimpin langsung penanganan kemacetan di Jalan Poros Panciro, Kecamatan Bajeng, Kabupaten Gowa. Kemacetan terjadi akibat mogoknya truk kontainer di jalur tersebut, Sabtu (09/03/2024) Malam.

Dalam penjelasannya, AKP Syahrul menyebutkan bahwa truk kontainer tersebut mengalami gangguan teknis yang menyebabkan mogok di tengah jalan. “Kami langsung berkoordinasi dengan pihak terkait untuk memperbaiki mesin truk dan membantu lalu lintas untuk mengurangi kemacetan secepat mungkin,” ujar AKP Syahrul.

Upaya evakuasi dilakukan dengan cepat demi mengembalikan kelancaran lalu lintas dan menghindari potensi kemacetan yang lebih parah. Pihak Samapta Patroli Presisi juga berkoordinasi dengan Polsek Pallangga, Bajeng dan Bintonompo, guna memastikan penanganan kemacetan dapat berjalan lancar. Masyarakat diminta untuk bersabar dan mengikuti petunjuk petugas di lapangan.

Pendekatan Samapta Presisi dalam mengurai kemacetan di Jalan Poros Panciro ini mendapatkan apresiasi dari masyarakat setempat. Para pengguna jalan menyampaikan rasa terima kasih atas respons yang cepat dan efisien dari pihak kepolisian dalam menangani situasi darurat tersebut.

Hingga berita ini diturunkan, petugas Samapta Presisi masih berada di lokasi untuk memastikan kelancaran lalu lintas kembali pulih.(*/) ht

 

 

By admin